Judul : 20 Manfaat Lidah Buaya untuk kesehatan dan kecantikan
link : 20 Manfaat Lidah Buaya untuk kesehatan dan kecantikan
20 Manfaat Lidah Buaya untuk kesehatan dan kecantikan
Inilah 20 manfaat lidah buaya untuk kesehatan dan juga kecantikan yang perlu anda ketahui. Tanaman lidah buaya dapat tumbuh hingga ketinggian sekitar 40 inci. Lidah buaya tidak memiliki batang dan memiliki daun menyerupai pisau atau pedang, daunnya tebal dan berisi gel yang memiliki manfaat untuk kesehatan. Tanaman lidah buaya semakin populer karena sering digunakan sebagai bahan perawatan kecantikan alami seperti rambut dan juga kulit. Selain untuk perawatan kecantikan lidah buaya juga memiliki manfaat yang sangat luar biasa untuk kesehatan bahkan juga pengobatan.Berikut 20 Manfaat lidah buaya untuk kesehatan dan kecantikan
Manfaat Lidah Buaya |
- Mengatasi alergi pada kulit. Menggunakan tanaman lidah buaya dapat mengobati masalah alergi pada kulit dan juga luka. Ambil bagian dalam tanaman ini yang berbentuk gel kemudian oleskan pada bagian yang terluka, lakukan cara tersebut sehari dua kali.
- Mengobati gigitan serangga. Manfaat lidah buaya selain untuk mengobati luka, juga dapat menyembuhkan kulit yang terkena gigitan serangga. Sensasi dingin yang dihasilkan dari olesan lidah buaya dapat meringankan gatal dan juga perih sehingga membuat anda menjadi lebih rileks.
- Mengatasi jerawat. Tanaman Lidah buaya memiliki efek untuk menyembuhkan berbagai macam luka termasuk jerawat. Ambil bagian dalam lidah buaya kemudian terapkan pada bagian kulit yang berjerawat untuk membantu meringankan iritasi akibat jerawat sekaligus menyembuhkannya secara total.
- Menyembuhkan luka bakar. Anda dapat membuat obat untuk menyembuhkan luka bakar secara mudah dengan lidah buaya. Gunakan Campuran minyak zaitun dan juga gel lidah buaya sebagai penyembuh luka bakar alami. Campuran kedua bahan tersebut juga dapat menjaga kulit anda dari paparan sinar UV. Selain itu lidah buaya juga dapat membantu pemulihan kulit pasca terbakar.
- Melembabkan kulit secara alami. Lidah buaya biasanya digunakan untuk mengatasi masalah kulit kering sekaligus membuatnya terlihat lebih segar dan sehat. Dengan menggunakan lidah buaya anda dapat menghemat karena tidak perlu melakukan perawatan kulit yang mahal.
- Kaya akan kandungan Vitamin. Lidah buaya memiliki berbagai macam kandungan vitamin yang sangat dibutuhkan oleh tubuh kita seperti Vitamin A, B1, B2, B6, B12, C dan E, selain vitamin lidah buaya juga merupakan salah satu tanaman yang mengandung asam folat. Baca makanan yang mengandung asam folat.
- Kaya akan kandungan mineral penting. Ada beberapa jenis Mineral penting yang ditemukan dalam tanaman lidah buaya beberapa diantaranya adalah tembaga, besi, natrium, kalsium, seng, kalium, kromium, magnesium dan mangan.
- Menjaga kesehatan pencernaan. Memiliki pencernaan yang sehat dapat membuat tubuh anda menyerap nutrisi secara maksimal. Menkonsumsi jus lidah buaya secara teratur dapat membantu anda mendapatkan pencernaan yang sehat. Dengan pencernaan yang sehat akan membuat anda terhindar dari berbagai masalah kesehatan seperti diare dan juga sembelit.
- Mengeluarkan racun dalam tubuh. Setiap hari anda memasukkan racun ke dalam tubuh anda melalui makanan yang anda konsumsi ataupun polusi udara yang anda hirup, walaupun tubuh secara alami dapat mengeluarkan racun akan tetapi jika kondisi tersebut terus berlangsung maka tubuh anda membutuhkan bantuan dari luar untuk mengatasi masalah tersebut. Mengkonsumsi segelas jus lidah buaya dapat membantu anda mengeluarkan racun dalam tubuh anda.
- Sebagai antioksidan alami. Lidah buaya mengandung antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas. Radikal bebas merupakan senyawa tidak stabil yang dihasilkan sebagai efek samping dari metabolisme tubuh kita. Radikal bebas diyakini merupakan salah satu penyebab timbulnya berbagai macam penyakit berbahaya serta serta mempercepat proses penuaan. Dengan anda rutin mengkonsumsi jus lidah buaya maka akan membantu tubuh anda mendapatkan pasokan antioksidan yang akan memerangi radikal bebas.
- Membantu anda mendapatkan gigi yang sehat. Lidah buaya memiliki sifat antibakteri dan juga antimikroba sehingga dapat menjaga Kesehatan Gigi dan mulut. Karena sifat antibakteri tersebut juga membuat lidah buaya membantu mengatasi sariawan dan menyembuhkan gusi berdarah.
- Membuat rambut anda sehat berkilau. Lidah bauaya sering digunakan produsen shampo sebagai bahan utama, hal tersebut tidak terlepas dari kemampuannya dalam menjaga kesehatan rambut dan membuatnya berkilau alami. Untuk perawatan rambut, anda dapat menggunakan campuran antara minyak zaitun dan juga lidah buaya sebagai kondisioner yang akan membuat rambut sehat dan berkilau secara alami.
- Meringankan peradangan. Pada sebuah studi awal telah menunjukkan bahwa lidah buaya dapat mengurangi peradangan pada pasien. Bahakan Senyawa yang berasal dari ekstrak lidah buaya telah digunakan sebagai imunostimulan yang membantu dalam memerangi kanker pada kucing dan anjing; Namun, pengobatan ini masih belum diuji secara ilmiah pada manusia, sehingga penelitian lebih lanjut masih sangat diperlukan untuk mengetahui apakah lidah buaya memiliki manfaat untuk pengobatan kanker.
- Mengatasi kulit berminyak. Manfaat lidah buaya ternyata bisa digunakan untuk kulit berminyak. Kulit yang berminyak merupakan salah satu penyebab utama munculnya jerawat, anda dapat menggunakan lidah buaya sebagai bahan utama untuk mengurangi produksi minyak berlebih. Cara penggunaannya adalah Rebus lidah buaya dengan air kemudian giling hingga menjadi pasta. Tambahkan beberapa tetes madu kemudian anda dapat langsung mengoleskan pada seluruh bagian wajah anda. Diamkan selama kurang lebih 15 menit, kemudian basuh dengan air sampai bersih. Gunakan cara tersebut satu minggu sekali untuk menghilangkan kelebihan minyak di kulti wajah anda.
- Mempercepat pertumbuhan rambut. Lidah buaya merupakan salah satu bahan penyubur rambut alami yang bisa dengan mudah anda dapatkan. cara untuk menyuburkan rambut dengan lidah buaya adalah Pijat kulit kepala Anda dengan jus lidah buaya selama kurang lebih setengah jam, kemudian bilas dengan air hingga bersih. Cara tersebut akan mempercepat pertumuhan rambut dan juga menjaga kesehatannya.
- Membuat kulit lebih kenyal dan lembut. Ambil satu sendok makan lidah buaya dalam bentuk gel kemudian campurkan dengan satu sendok madu. Terapkan pada wajah dan leher anda, jauhkan dari bagian dekat mata. Diamkan selama kurang lebih 30 menit, kemudian cuci dengan air bersih.
- Manfaat lidah buaya untuk Membersihkan kulit. Persiapkan sekitar dua sendok lidah buaya yang sudah di jus, campur dengan mentimun yang sudah dihaluskan kemudian tambahkan beberapa tetes minyak esensial. Oleskan pada bagian wajah dan leher anda kemudian diamkan sekitar 15 menit. Cara tersebut sangat efektif untuk membersihkan kulit dari kotoran yang menempel.
- Mengandung Asam Amino esensial. Tubuh kita membutuhkan 20 asam amino untuk membangun protein, dan 8 dari jenis asam amino ini tidak dapat dihasilakn oleh tubuh kita. Yang itu artinya kita membutuhkan asupan dari luar berupa makanan, Lidah buaya mengandung 19 asam amino, dan 7 asam amino esensial.
- Mengatasi gangguan pernapasan. Tanaman Lidah buaya diketahui memiliki manfaat untuk mengatasi berbagai masalah pernapasan seperti bronkitis, hidung tersumbat, dan gangguan pernapasan lainnya.
- Memprkuat sistem imun. Lidah buaya mengandung berbagai macam vitamin dan juga mineral yang dapat membantu anda mendapatkan tubuh yang sehat dan juga kuat untuk melawan serangan penyakit. Selain itu lidah buaya juga mengandung antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas yang merupakan penyebab munculnya penyakit berbahaya.
Demikianlah Artikel 20 Manfaat Lidah Buaya untuk kesehatan dan kecantikan
Sekianlah artikel 20 Manfaat Lidah Buaya untuk kesehatan dan kecantikan kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel 20 Manfaat Lidah Buaya untuk kesehatan dan kecantikan dengan alamat link https://widya-healthcenter.blogspot.com/2017/05/20-manfaat-lidah-buaya-untuk-kesehatan.html
0 Response to "20 Manfaat Lidah Buaya untuk kesehatan dan kecantikan"
Posting Komentar